Bangun Guna Serah dengan Dukungan

Pekerjaan Umum 19 Agustus 2021


Bangun Guna Serah dengan Dukungan (Supported Build, Operate and Transfer/SBOT) adalah bentuk kerjasama Pengusahaan Jalan Tol yang mendapatkan Dukungan Pemerintah, sehingga BUJT hanya berkewajiban untuk melaksanakan porsi tertentu atas pembiayaan dan konstruksi Jalan Tol dan fasilitasnya, yang dilanjutkan dengan pengoperasian dan pemeliharaan seluruh Jalan Tol dalam jangka waktu tertentu serta berhak mendapatkan pengembalian modal investasi, biaya pengoperasian dan pemeliharaan, serta keuntungan yang wajar, dan setelah berakhirnya PPJT, Jalan Tol dan fasilitasnya beserta hak pengelolaannya harus diserahkan kepada Pemerintah tanpa penggantian biaya apapun.

(Permen Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No 1 Tahun 2017)